You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ribuan PMR Tingkat Mula, Madya, Wira di Jaksel Ikuti Jumbara
....
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Jumbara di Jakarta Selatan Diikuti 8.055 Peserta

Sebanyak 8.055 anggota Palang Merah Remaja (PMR) Tingkat Mula, Madya, dan Wira di Jakarta Selatan mengikuti Jumpa Bakti Gembira (Jumbara) di Bumi Perkemahan Apriari Ragunan, Kecamatan Pasar Minggu.

M eningkatkan pengetahuan

Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Jakarta Selatan, Sayid Ali mengatakan, Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Selatan mengapresiasi penyelenggaraan Jumbara yang melibatkan ribuan pelajar dari 10 kecamatan se-Jakarta Selatan.

"Saya apresiasi sekali kepada panitia, peserta, dan pendukung acara karena penyelenggaraan selalu sangat meriah dan pastinya akan memberikan kesan terbaik bagi," ujarnya, Jumat (18/10). 

1.107 Pelajar Ikuti Jumbara PMR IAC XI PMI Jakarta Pusat

Ali berpesan kepada peserta untuk mengikuti acara ini dengan baik dan saling belajar bersama anggota PMR dari sekolah lainnya, terutama tentang kemanusiaan. 

"Tetap semangat sampai hari terakhir dan jangan lupa agar tetap menjaga kesehatannya," ajaknya.

Sementara itu, Ketua PMI Jakarta Selatan, Abdul Haris menjelaskan, Jumbara yang berlangsung mulai 18-20 Oktober 2024 ini diikuti 8.055 peserta dari 365 sekolah.

"Dalam Jumbara ini akan diadakan sebanyak 16 lomba. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi sarana saling berbagi, evaluasi, serta meningkatkan pengetahuan, sikap maupun keterampilan dalam suasana gembira dan bersahabat," terangnya.

Ia berharap, kegiatan Jumbara ini dapat meningkatkan karakter kepalangmerahan serta peran anggota PMR dalam penerapan Tri Bakti PMR dan sebagai pendidik sebaya, melalui keterampilan hidup. 

"Saya ucapkan terima kasih atas antusiasme pihak sekolah yang telah mengirimkan PMR-nya dalam Jumbara ini. Sehingga, peningkatan peserta setiap tahunnya selalu meningkat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Naik MRT, Transjakarta dan LRT Jakarta Hanya Rp1 pada Hari Pelantikan Presiden

    access_time18-10-2024 remove_red_eye3742 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Simak! Ini Rekayasa Lalu Lintas saat Pelantikan Presiden 20 Oktober

    access_time18-10-2024 remove_red_eye1443 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Selama Peparnas XVII, Bus Sekolah Layani 801 Penumpang

    access_time16-10-2024 remove_red_eye1302 personNurito
  4. Kebakaran di Jalan Kemang Timur Raya Berhasil Dipadamkan

    access_time17-10-2024 remove_red_eye1220 personTiyo Surya Sakti
  5. Festival Literasi Jakarta 2024, Dorong Budaya Baca dan Bentuk Generasi Emas

    access_time16-10-2024 remove_red_eye1001 personAldi Geri Lumban Tobing